Jawaban Pertanyaan Biografi BJ Habibi

Selamat datang di Katalistiwa, blog untuk berdiskusi seputar pembahasan soal pelajaran dari Perguruan Tinggi, SLTA, SMP dan SD. Kali ini Katalistiwa akan membahas sebuah Soal yang banyak di tanyakan di Ujian Sekolah, Pertanyaannya adalah : Jawaban Pertanyaan Biografi BJ Habibi

 

 

Jawaban Pertanyaan Biografi BJ Habibi

Jawaban Pertanyaan Biografi BJ Habibi

Jawab :

 

 Biografi B.J. Habibie yaitu :

1. Siapakah tokoh yang di bahas dalam biografi tersebut?

Tokoh yang di bahas dalam biografi tersebut adalah  Prof. DR (HC). Ing. Dr. Sc. Mult. Bacharuddin Jusuf Habibie, atau yang di kenal sebagai B.J. Habibie, Presiden ketiga Republik Indonesia.

Jawaban dari soal ini terdapat pada paragraf pertama yang berupa orientasi, yang berisi informasi mengenai latar belakang kisah atau peristiwa yang memuat informasi yang berkenaan dengan ihwal siapa, kapan, di mana, dan bagaimana.

2. Permasalahan apa yang di hadapi tokoh tersebut?

Permasalahan yang di hadapi tokoh tersebut adalah ayahnya meninggal ketika Habibie berumur 14 tahun sehingga ibunya harus membanting tulang membiayai anak-anaknya.

3. Bagaimana cara tokoh tersebut memecahkan permasalahan hingga mencapai keberhasilan?

Cara tokoh tersebut memecahkan permasalahan hingga mencapai keberhasilan adalah dengan belajar dengan sungguh-sungguh dan bertekad menjadi orang sukses.

4. Hal apakah yang menarik dari tokoh tersebut?

Hal yang menarik dari tokoh tersebut adalah karakter yang di miliki oleh tokoh,  yaitu memiliki sifat tegas, memegang prinsip, dan tidak mudah menyerah.

5. Hal apakah yang dapat di teladani dari tokoh tersebut?

Hal yang dapat di teladani dari tokoh tersebut adalah semangatnya dalam berusaha mencapai cita-citanya.

6. Mengapa teks tersebut disebut biografi?

Teks tersebut disebut biografi karena menyajikan sejarah hidup, pengalaman-pengalaman, hingga kisah sukses tokoh yang sedang di ulas.

7. Di lihat dari isinya, apa yang membedakan teks tersebut dengan teks cerita ulang lainnya (cerpen dan cerita rakyat)?

Di lihat dari isinya, yang membedakan teks tersebut dengan teks cerita ulang lainnya adalah tokoh yang di ulas. Tokoh pada teks biografi adalah tokoh yang mempunyai kepribadian unggul dan dapat di jadikan contoh dalam kehidupan sehari-hari.

Pembahasan detail tentang Teks Biografi

Teks biografi termasuk ke dalam teks narasi, yang berarti mempunyai struktur yang sama dengan teks cerpen dan teks cerita rakyat. Yang membedakan yaitu teks biografi menceritakan pengalaman hidup seorang tokoh yang memiliki keperibadian unggul dan dapat di jadikan teladan bagi pembacanya.

 

Detail Soal

Kelas: X

Mapel: Bahasa Indonesia

Bab: Belajar dari Biografi (Bab 7)

Kata kunci: pertanyaan biografi B.J. Habibie, Siapakah tokoh yang dibahas dalam biografi tersebut?

 

Inilah Pembahasan yang sudah kami rangkum oleh Tim Katalistiwa.id dari berbagai sumber belajar. Semoga pembahasan ini bermanfaat, jangan lupa jika mempunyai jawaban lain kalian bisa menghubungi admin. Terimakasih